Makanan yang mengandung serat tinggi

 
Makanan yang mengandung serat tinggi
Makanan yang mengandung serat tinggi


Manfaat serat bagi tubuh

Makanan yang mengandung serat sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan pencernaan dan menjaga kestabilan berat badan anda, selain itu makanan yang mengandung serat juga dapat mengikat kolesterol dalam makanan sehingga mampu membantu mengurangi kadar kolesterol yang menumpuk dalam tubuh anda. Bukan hanya itu saja serat juga dibutuhan tubuh untuk meningkatkan kadar bakteri dalam usus yang mencegah terjadinya kanker usus besar. Beberapa makanan dibawah ini mengandung serat yang cukup tinggi yang sangat cocok untuk menjaga kesehatan pencernaan anda.

Makanan yang mengandung serat tinggi
  • Gandum, gandum memilki kandungan serat yang cukup tinggi dan baik untuk menjaga kesehatan pencernaan anda. Gandum dapat diolah menjadi berbagai macam makanan dan dapat dijadikan sebagi alternatif pengganti nasi.

  • Alpukat, alpukat selain meruapakan salah satu sumber kalium  juga memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Alpukat sering dijadikan sebagai jus dan menjadi menu sehat untuk diet. Selain itu alpukat juga tinggi kandungan antioxidan yang mencegah dari penuaan dini.

  • Buah pisang, selain rasanya yang enak buah pisang juga memilki banyak sekali manfaat bagi kesehatan, salah satu kandungan yang dimiliki buah yang satu ini adalah kandungan seratnya yang cukup tinggi, maka tidak heran jika buah pisang merupakan salah satu buah yang wajib dikonsumsi jika anda ingin memilki tubuh sehat. Buah pisang selain mengandung serat tinggi juga mengandung vitamin C dan vitamin B6.

  • Kentang, kentang selain sangat mengenyangkan dan mudah untuk dibuat menjadi berbagai macam olahan makanan juga mengandung serat yang cukup tinggi. Selain itu kentang juga mengandung potasium yang bahkan kandungan potsium dalam kentang lebih tinggi jika dibandingkan buah pisang. Karena kentang memiliki efek yang mengenyangkan, kentang dapat digunakan sebagai makanan untuk pencegahan penyakit maag.

  • Jagung,  jagung merupakan salah satu makanan yang mengandung serat tinggi yang mudah didapat, jagung mengandung kadar gula yang relatif lebih rendah jika dibandingan dengan nasi. Jagung juga sangat cocok untuk menjadi pengganti nasi untuk menjaga kestabilan gula darah anda. Selain itu kandungan mineral dalam jagung juga berperan untuk menjaga kesehatan jantung dan memaksimalkan fungsi ginjal.

  • Kacang-kacangan, kacang-kacangan selain mengandung tinggi vitamin D juga mengandung serat yang cukup tinggi.  Beberapa kacang-kacangan yang mengandung serat yang cukup  tinggi diantaranya adalah: kacang merah, kacang polong dan kacang almond.
Demikian beberapa daftar makanan yang mengandung serat tinggi yang bisa anda jadikan menu sehat harian anda. Mengkonsumsi makanan sehat dengan memenuhi nutrisi yang cukup merupakan salah satu cara untuk memulai hidup sehat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Makanan yang mengandung serat tinggi"

Posting Komentar